Jumat, 02 Desember 2016

PROPOSAL OBESERVASI - PANTI ASUHAN



PROPOSAL OBSERVASI
PENDIDIKAN AGAMA LUAR SEKOLAH
PANTI ASUHAN MUHAMMADIYAH

Disusun Oleh :
Sulistri Harjani (1507015054)

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA
2016

KATA PENGANTAR

Puji  syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, taufiq, dan hidayah-Nya kepada saya, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini. Shalawat serta salam untuk Nabi Muhammad SAW. Penutup para nabi dan rasul.
Dalam proposal ini saya akan membahas tentang pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang berada di ruang lingkup Panti Asuhan Muhammadiyah. Keberhasilan makalah ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak, dan pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada:
1.         Bapak Totong Heri, S.Ag., M.Pd., selaku dosen pengampu mata kuliah Pendidikan Agama Islam Luar Sekolah yang telah mencurahkan segalanya demi kesempurnaan proposal ini.
2.         Segenap orang tua kami yang telah banyak mendukung saya.
3.         Rekan-rekan yang telah banyak membantu dalam mempersiapkan bahan untuk pembuatan proposal ini.
Saya menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kesempurnaan mengingat kemampuan dan pengetahuan saya masih sangat terbatas. Untuk itu kami mengharap kritik dan saran untuk kesempurnaan makalah ini.
Tak ada gading yang tak retak. Al insane makanul khottho’ wan nisyan. Saya mohon maaf jika ada salah kata. Akhir kata dengan segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT dan semoga makalah ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua. Aamiin



DAFTAR ISI











I

PENDAHULUAN

Mahasiswa sebagai salah satu unsur masyarakat akademis mempunyai tanggung jawab untuk mewujudkan cita-cita bangsa yang merupakan suatu proses berkesinambungan dalam upaya penciptaan sumber daya manusia yang berkualitas.
Proses interaksi mahasiswa dengan lingkungan di luar kampus, dapat dijadikan sebagai sarana transformasi mahasiswa untuk mengetahui keadaan sekitar seperti panti asuhan. Dimana dalam panti asuhan tersebut terdapat banyak sekali anak yatim piatu yang tentunya membutuhkan Pendidikan Agama Islam sebagai bekal dan pedoman hidup bagi dirinya saat berada didalam panti maupun saat ia keluar dari panti asuhan tersebut. Disamping itu, dapat dijadikan sebagai modal bagi mahasiswa dalam upaya memperluas wawasan dan melatih ketrampilan diri.dalam kegiatan ini mahasiswa dilatih ketrampilannya dalam proses kegiatan belajar mengajar di dalam ruang lingkup panti asuhan. Setiap metode-metode yang telah diterima mahasiswa di kampusnya sebaiknya juga diterapkan pada pengajaran saat ia melaksanakan observasi.hal ini dimaksudkan untuk menambah wawasan anak-anak panti asuhan yang sekiranya materi yang disampaikan oleh mahasiswa tidak diterimanya pada saat pembelajaran didalam panti asuhannya. Oleh karena itu,perlu kiranya nilai-nilai tersebut diwujudkan dalam suatu bentuk kegiatan yang terstruktur, bermanfaat dan berkesinambungan.

II

LATAR BELAKANG

Dalam era modern seperti sekarang, tentunya sangat berpengaruh pada semua masyarakat diseluruh penjuru dunia. Seluruh masyarakat didunia bahkan sampai di pelosok-pelosok pun kini sudah terasa dampaknya. Tak terkecuali negara kita yang tercinta ini Indonesia. Dahulu kala Indonesia merupakan negara yang kaya akan kebudayaan daerah, budaya yang khas dari negara sendiri. Budaya tersebut juga tak bertentangan dengan adat ketimuran yang biasanya menjunjung tinggi nilai dan moral manusia. Namun seirig berjalanya waktu, dengan adanya era globalisasi tersebut banyak budaya-budaya Indonesia yang terkucilkan dengan datangnya budaya baru yang datang. Budaya tersebut kebanyakan berasal dari Barat. Yang mana biasanya budaya dari Barat itu bertentangan dengan budaya Timur.
Budaya Barat kini mulai meraja lela masuk kepada seluk beluk negara ini. Contoh nya adallah pakaian, makanan dan lain-lain. Dalam hal pakaian, pada zaman sekarang banyak orang yang berbakaian namun telanjang (berpakaian ketat) hal ini tentu saja menyimpang dengan syari’at Islam. Walaupun tertutupi dari atas sampai bawah, namun ia memperlihatkan lekukan tubuhnya. Yang telah kita ketahui bahwa memperlihatkan aurat itu haram hukumnya. Dalam segi makanan juga pada zaman sekarang banyak yang menyimpang, contohnya adalah pesta makan sambil berdiri. Sebagaimana yang kita ketahui bahwasanya Rasulullah SAW telah mengajarkan kepada kita makan dengan duduk dan tentunya memakai tangan kanan. Selain dua hal ini masih banyak lagi hal-hal yang mampu mempengaruhi kehidupan masyarakat Indonesia yang berdampak besar pada syari;at Islam. Maka dari itu penanaman nilai moral dan nilai agama seharusnya lebih ditekankan lagi pada pendidikan anak ditingkat sekolh maupun yayasan lainya.
Didalam suatu yayasan Panti Asuhan biasanya terdapat banyak anak-anak dari tipe dan kalangan yang berbeda-beda. Disitu juga kadang terjadi keragaman budaya. Untuk itu saya tertarik untuk melakukan kegiatan observasi di Panti Asuhan Muhammadiyah ini karena saya ingin mengenal karakteristik beberapa anak dalam satu ruang lingkup yang sama. Dengan saya mengobservasi tentang pendidikan Agama di dalam panti asuhan ini maka saya akan mengetahui bagaimana sistem pembelajaran Agama Islam didalam panti asuhan ini dan sudah seberapa jauh ilmu yang telah diajarkan oleh pengasuh atau guru didalam panti asuhan ini.
Disini saya juga ingin belajar dari guru atu pengasuh tentang bagaiman cara menyatukan karakteristik anak-anak panti asuhan ini sehingga mereka sekarang menjadi padu dan seirama dalam menerima pembelajaran tentang Agama Islam. Saya juga ingin mengetahui bagaimana keadaan anak panti asuhan dan seluruh kegiatan belajarnya didalam panti. Maka dari itu saya tertarik dengan Panti Asuhan Muhammadiyah ini karena saya rasa saya mendapatkan ilmu yang banyak sekali dari anak-anak panti, pengasuh bahkan petugas-petugas lainya yang dalam keseharian mereka sangat giat, tekun dan semangat dalam melaksanakan ibadah.

III

TUJUAN

Kegiatan observasi ini bertujuan untuk melihat, meneliti dan mengamati kegiatan pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang berada luar dari sistem kelembagaan pendidikan contohnya Panti Asuhan Muhammadiyah ini. Didalam kegiatan ini juga kita sebagai mahasiswa dapat mengembangkan potensi yang terdapat dalam dirinya yang mungkin dari dulu belum diperlihatkan namun pada observasi langsung ke lapangan, mahasiswa akan menjadi kreatif, jujur, bekerja sama yang baik dan bertanggung jawab pada tugas yang di embannya.
Disamping itu juga dengan adanya observasi ini maka mahasiswa dengan program study Pendidikan Agama Islam ini, yang didalam dunia kampus sudah di dessin untuk menjadi seorang guru maka dari segi mentalnya pun juga dilatih didalam kegiatan ini. Semua mahasiswa akan berbicara didepan orang banyak jikalau dia memang menjadi seorang guru. Oleh karena itu di dalam observasi ini mahasiswa dilatih untuk itu semua. Dengan adanya kegiatan observasi ini mahasiswa juga mampu mengembangkan potensi dirinya, memperluas wawasan dan menambah ilmu ketrampilan dalam proses belajar mengajar tentang Agama Islam yang berada didalam Panti Asuhan Muhammadiyah.

IV

KEGUNAAN

A.    Kegunaan Untuk Mahasiswa

1.      Dapat mengenal lebih jauh dan menerapkan ilmu yang diterimanya dibangku kuliah dan diaplikasikan dalam lapangan.
2.      Mahasiswa dapat melatih potensi diri dan melatih kepribadianya seperti latihan mentalnya untuk beradaptasi dengan dunia kerja.
3.      Memperdalam dan meningkatkan ketrampilan serta kreatifitas diri dalam lingkungan yang sesuai dengan disiplin ilmu yang dimilikinya
4.      Dapat menyiapkan langkah-langkah yang di perlukan untuk menyesuaikan diri di lingkungan kerjanya di masa mendatang.
5.      Menambah wawasan, pengetahuan dan pengalaman selaku generasi yang dididik untuk siap terjun langsung di masyarakat khususnya di lingkungan kerja.
6.      Mahasiswa dapat memperhatikan secara langsung bagaimana metode yang digunakan oleh seorang guru untuk mengajar.
7.      Mahasiswa mampu belajar menjadi seorang guru.
8.      Mahasiswa mendapatkan ilmu yang banyak dari hasil observasi tersebut.

B.     Kegunaan Bagi Penyelenggara Program atau Instansi

1.      Instansi atau penyelenggara program mampu melihat perbedaan pembelajaran di dunia kampus dan panti asuhan.
2.      Sebagai bahan masukan untuk mengevaluasi sampai sejauh mana program atau kurikulum yang telah diterapkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat pengguna jasa.

C.     Kegunaan Bagi Panti Asuhan Muhammadiyah

1.      Pihak panti merasa terbantu dengan adanya observasi ini karena ilmu mereka semakin bertambah.
2.      Anak – anak panti mendapatkan pengalaman dan sistem pembelajaran baru melalui observasi ini.

V

KETENTUAN OBSERVASI LAPANGAN

1.      Mahasiswa peserta Observasi sanggup memenuhi segala peraturan yang ada.
2.      Bidang Observasi Lapangan yang diambil sesuai dengan ketentuan dan kebijaksanaan dari instansi yang bersangkutan.
3.      Mahasiswa yang melakukan observasi harus ada surat persetujuan dari pihak Panti Asuhan Muhammadiyah.

VI

TEMPAT DAN WAKTU

PELAKSANAAN OBSERVASI


Nama Instansi : Panti Asuhan Muhammadiyah
Alamat            : Jl. KH. Mas Mansyur, No. 65, Tanah Abang, Jakarta Pusat
Waktu             : Sabtu, 29 Oktober 2016

VII

LANDASAN TEORI

Dengan adanya Pendidikan Agama Islam Luar Sekolah ini saya ingin memperdalam ilmu-ilmu agama yang berkembang diluar lembaga pendidikan. Apa saja yang sudah saya dapatkan didalam ruang kampus ingin saya terapkan dan saya aplikasikan di Panti Asuhan ini. Apakah ada perbedaan antara pengajaran  tata cara beribadah dalam ruang lingkup kampus dan ruang lingkup panti asuhan. Sudah sejauh mana pihak panti memberikan pembelajaran tentang Pendidikan Agama Islam. Apa saja metode yang digunakan oleh pengajar untuk mendidik anak-anak yang berada di dalam panti asuhan tersebut. Sejauh mana anak-anak di panti asuhan ini mengetahui dan seberapa banyak ilmu agama yang ia ketahui maupun yang ia dapatkan didalam pnti asuhan ini.
Pengaplikasian ilmu yang saya dapatkan dalam bangku kuliah ini saya realisasikan dengan cara melihat, mengamati dan ikut serta dalam proses KBM yang dilakukan didalam Panti Asuhan itu. Dengan observasi ini saya juga melatih mental diri saya agar bisa memperkuat mental saya lagi untuk mengajar, karena didalam ruang lingkup kampus saya di dessin untuk menjadi seorang guru. Sehingga saya sangat memerlukan pelatihan- pelatihan seperti ini.

VIII
PESERTA PELAKSANAAN OBSERVASI

Pesrta yang mengikuti observasi ini adalah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, semester 3 kelas 3B dengan program studi Pendidikan Agama Islam yang beranggotakan :
a.       Nama                           : Samsuri
NIM                            : 1507015066
Program Study            : Pendidikan Agama Islam
Program                       : S1
Instansi                        : Universitas Muhammadiyah Prof.Dr. Hamka
Alamat                        : Panti Asuhan Muhammadiyah, Jl. KH. Mas
Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat
No. Telephone             : 089632985325
b.      Nama                           : Sarifa Aulia
NIM                            : 1507015047
Program Study            : Pendidikan Agam Islam
Program                       : S1
Instansi                        :Universitas Muhammadiyah Prof.Dr. Hamka
Alamat                        : Jl. Tebet Utara III-C No.12 RT 08/ RW 02,
Kecamatan Tebet Timur, Jakarta Selatan.
No. Telephone             : 081286533505
c.       Nama                           : Sulistri Harjani
NIM                            : 1507015054
Program Study            : Pendidikan Agama Islam
Program                       : S1
Instansi                        : Universitas Muhammadiyah Prof.Dr. Hamka
Alamat                        : Jl. H Shirun, RT 07/ RW 01, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur
No. Telephone             : 083865025955

IX
LANGKAH – LANGKAH OBSERVASI

1.      Mengajukan surat Observasi yang dikeluarkan oleh pihak instansi kepada pihak yayasan Panti Asuhan Muhammadiyah.
2.      Survei ke tempat observasi.
3.      Melaksanakan observasi dan mengajukan beberapa pertanyaan diantaranya adalah :
a.       Apakah nama dari panti asuhan ?
b.      Sebutkan susunan pengurus dari panti asuhan!
c.       Ada berapa anak yang menghuni di panti ini?
d.      Bagaimana keadaan anak panti asuhan?
e.       Siapa saja nama anak yang menghuni panti asuhan ini?
f.       Bagaimana riwayat berdirinya panti asuhan?
g.      Dimana letak geografi dari panti asuhan?
h.      Sudah adakah pembelajaran PAI di dalam panti asuhan?
i.        Jika sudah ada, bagaimana sistem pembelajaran dan sistem manajerialnya?
j.        Siapa yang menjadi guru?
k.      Apakah guru tersebut digaji? Bila digaji darimana pihak panti mendapatkan dana?
l.        Kapan saja dilaksanakan pembelajaranya?
m.    Adakah kendala yang dihadapi saat proses pembelajaran?
n.      Apakah harapan kedepan dari pihak panti asuhan untuk pembelajaran PAI?
4.      Mengamati cara belajar dan proses mengajar yang berada dalam panti asuhan tersebut.
5.      Memberikan simulasi sistem pembelajaran yang mungkin belum diterapkan dalam proses pembelajaran di panti asuhan tersebut seperti penggunaan metode baru ataupun pemberian ice breaking sebelum memulai belajar agar anak-anak mampu berkonsentrasi pada saat pembelajaran dan tidak merasa tegang saat belajar.
6.      Dapat mengetahui dan mengukur sedalam dan sejauh mana anak-anak belajar agama Islam.
7.      Mendokumentasikan kegiatan observasi dengan media gambar maupun video.

X

TARGET LUARAN

Dalam observasi ini target luaran yang ingin saya kembangkan atau saya capai adalah penambahan metode pembelajaran seperti penggunaan fasilitas LCD dan penyampaian materi menggunakan aplikasi Microsoft Office Power Point. Hal ini ditujukan agar anak-anak yang belajar atau mengikuti kegiatan pembelajaran di Panti Asuhan Muhammadiyah ini tidak bosan dengan gaya penyampaian yang seperti dilaksanakan sekarang. Anak- anak juga akan lebih tertarik untuk memperhatikan materi yang disampaikan.
Kegiatan lain yang saya ingin ciptakan disini adalah dengan mengadakan “ICE BREAKING” 10 atau 15 menit sebelum dimulainya pembelajaran. Hal ini saya maksudkan agar anak-anak konsentrasi saat mengikuti pelajaran dan juga tidak merasa tegang.

XI

PENUTUP

Observasi lapangan  yang saya  laksanakan di Panti Asuhan Muhammadiyah ini merupakan salah satu mata kuliah yang harus dipenuhi dalam Program Studi Pendidikan Agama Islam dalam mata kuliah Pendidikan Agama Islam Luar Sekolah dengan maksud agar saya selaku mahasiswa dapat mengaplikasikan materi-materi yang didapat di bangku kuliah sesuai dengan kemampuan yang saya miliki. Namun dalam praktek dilapanganya saya ingin melatih mental saya dan belajar untuk menjadi seorang guru seperti apa yang telah pihak instansi dessinkan kepada saya selama dalam masa perkuliahan saya.
Besar harapan saya, semoga pihak Panti Asuhan Muhammadiyah dapat membantu dan memberikan tempat yang dapat saya pergunakan untuk kelancaran kegiatan Obeservasi ini.
Saya juga berharap pihak Panti Asuhan Muhammadiyah berkenan untuk memberikan bimbingan pelaksanaan Observasi yang saya laksanakan ini
Saya akan berusaha untuk dapat melaksanakan Obeservasi yang saya laksanakan ini sesuai aturan yang berlaku di Panti Asuhan Muhammadiyah ini dengan sebaik-baiknya, sehingga ada suatu keuntungan timbal balik antara saya dengan Panti Asuhan Muhammadiyah.  


                                       Jakarta, 30 Oktober 2016
                                       Penulis


                           (Sulistri Harjani)








LAMPIRAN 1. JUSTIFIKASI ANGGARAN

Peralatan penunjang dan perjalanan

Material
Justifikasi pemakaian
Kuantitas
Harga satuan
Jumlah
Buku tulis
Untuk mencatat pertanyaan, jawaban dan data anak-anak panti asuhan
1 buah
Rp. 5.000,00
Rp. 5.000,00
Spidol
Untuk mencatat di papan tulis tentang apa-apa yang ingin diajarkan
1 buah
Rp. 7.000,00
Rp. 7.000,00
Bolpoint
Untuk mencatat segala pertanyaan, jawaban dan data-data anak-anak panti asuhan
1 buah
Rp. 3.00,00
Rp. 3.000,00
Print dokumentasi beserta data dan hasil observasi
Untuk melaporkan hasil observasi
Kurang lebih 20 lembar
Rp. 1.000,00/ lembar
Rp. 20.000,00
Perjalanan menuju Panti Asuhan
Menggunakan saranan transportasi kereta api dari stasiun Kebayoran Baru samoai ke stasiun Tanah Abang
Menggunakan sarana transportasi bis umum untuk menuju Panti Asuhan
Perjalanan pulang dan pergi
Rp. 20.000,00
Rp. 20.000,00
Jumlah



Rp. 55.000,00



































Tidak ada komentar:

Posting Komentar